Pj Wali Kota Palopo Hadiri MoU dengan Mitra Dagang Timteng

oleh -474 Dilihat
oleh
Pj Wali Kota Palopo Hadiri MoU dengan Mitra Dagang Timteng

MAKASSAR – Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani, menghadiri penandatanganan MoU peningkatan kerjasama Pemprov Sulsel dengan buyer mitra dagang Timur Tengah (Timteng).

Penandatanganan Mou dengan PT. Yas Exports Internasional terkait dengan kerjasama perdagangan pisang Cavendish ini, dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, Senin (27/11).

Kadis Ketahanan Pangan dan Hortikultura, Imran Jausi, menyampaikan, hal ini dilakukan dalam rangka perkembangan komoditi pisang Cavendish ke mancanegara.

“Dengan melakukan kerjasama ini, diharapkan apa yang dihasilkan petani dapat kita pasarkan dengan harga tinggi, tentunya dengan memerhatikan aspek kualitas,” kata Imran.

Pada kesempatan yang sama, Kadis Perdagangan Provinsi Sulawesi Selatan, H. Ahmadi Akil, menyampaikan, Sulsel memiliki infrastruktur perdagangan yang sangat memadai.

“Kita ada pelabuhan Makassar dan bandara Sultan Hasanuddin yang menjadi hak perdagangan jalur laut maupun jalur udara,” kata Ahmadi.

Sementara itu, Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, menyampaikan, bisnis pisang Cavendish ini sangat populer dan dibutuhkan dunia.

“Pisang Cavendish ini sangat diminati di Timur Tengah. Kuwait dan Oman sangat membutuhkan, tapi barangnya tidak ada,” kata Bahtiar.

“Segeralah bergabung dalam program ini, karena merupakan sumber pendapatan baru. Banyak peluang bisnis baru akan muncul, jika ini konsisten dilakukan,” pungkasnya.

Sebelumnya, Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani, mengatakan, Pemkot Palopo telah menyiapkan lahan untuk budidaya pisang yang digagas Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin

“Untuk mendukung program Pj Gubernur terkait budidaya pisang Cavendish, kita sudah siapkan total lahan seluas 43 hentare,” ujar Asrul.

Asrul menambahkan, pihaknya telah menyiapkan total lahan seluas 43 hektare yang tersebar di sembilan kecamatan.

“Lahan untuk budidaya pisang Cavendish ini telah kita siapkan. Intinya, Kota Palopo siap mensukseskan program ini,” pungkasnya. (*/dri)

Baca Juga:  Penyusunan RPD-Renstra Palopo 2024-2026, Judas: Tolong Susun Baik-baik

No More Posts Available.

No more pages to load.